Tuesday, December 15, 2015

Penggemar Jam Rusia

Halo gan,
Nama saya Nugroho. saya seorang penggemar jam rusia, terutama jam dengan mesin mekanik. Saya sendiri menyukai jam dengan mesin mekanik sudah dari dahulu. Ayah saya mempunyai sebuah jam seiko tahun 90-an manual wind (kalau gak salah Titoni) dan beliau bangga dengan jam tersebut. Pertama diberi jam tangan Rolex KW beli di BABE bandung harga 300rb-an. Bagian belakang jam tersebut menggunakan glass jadi bisa see-through mesin jam tersebut. Walaupun jam KW bikinan cina, tetapi saya menyukai jam tersebut. Kemudian setelah saya kuliah dan kerja, mempunyai biaya untuk beli jam, saya membeli jam merek Royal Army. Jam murah dengan mesin quartz Japan (ternyata Seiko Hattori). Jam tersebut dibeli di sebuah toko di jalan ABC bandung, yang kebetulan banyak sekali kios-kios kecil pinggir jalan yang menjual jam tangan bekas. Saya melihat-lihat dan menemukan jam tangan merek Wingo. Karena tertarik, saya lego jam tangan tersebut. Sempat saya servis juga dengan ongkos yang sama dengan harga beli jam tersebut :D. Menjadi koleksi dan jam favorit selama beberapa tahun, akhirnya jam tangan tersebut dicuri oleh orang.
Royal Army lol

Berawal dari iseng
Saya suka yang namanya hunting iseng dan mencoba hal yang baru. Apalagi hunting jam tangan. Pernah beli jam tangan di pinggir jalan Omega skeleton KW entah kualitas berapa, yang pasti jelek banget. Benar-benar kualitas buruk. Alhamdulillah masih ada sampai sekarang. Setelah saya kerja di Jakarta, saya mulai iseng-iseng buka kaskus dan masuk ke section jam tangan. Disitu saya menemukan sub-forum jam Rusia (http://m.kaskus.co.id/thread/000000000000000015631220/russian-watches-soviet-ussr-cccp-1056occnr-kumpul-sini). Saya terkejut, jam mekanik dengan harga dibawah sejuta (1000)? Wow… Seperti apa sih? Mulai dari situ saya mengenal yang namanya jam Vostok. Bukan Vostok-Europe, jamnya mahal-mahal diluar budget. Mulailah yang namanya googling. Ternyata betul harganya murah, saat itu di kurs ke rupiah hanya 300rb. Jadilah saya ambil satu dari seller favorit kawan-kawan kaskus si Zenitar. Saya membeli sebuah Vostok Komandirksie atau Commando dengan dial hitam tulisan merah dengan case kode 81.
Vostok Komandirskie pertama


Menunggu Russian post ternyata lama.
Jam yang saya beli dari Zenitar tiba setelah 1-2 bulan dihitung dari shipping produk tersebut. Penantian tersebut membuahkan rasa penasaran. Saat itu saya sedang dinas ke luar kota jadi jam tangan diterima oleh calon istri saya (saat itu). Saat pulang ke Jakarta rasanya tidak sabar memegang jam tangan mekanik seharga 300rb. Akhirnya terbayarkan juga setelah memegang paket dari rusia tersebut. Jadi ini toh jam rusia itu. Bentuknya kecil untuk pergelangan tangan saya. Bobotnya pun ringan. Nanti saya buatkan review tentang jam tersebut di post terpisah. Setelah saya baca-baca forum jam rusia kaskus, ternyata jam Vostok yang lebih bagus adalah Amphibian. Ternyata harga jam tersebut dua kali lipat dari Komandirksie. Wah, saat itu mikir dua kali hehehe. Setelah beberapa pertimbangan, saya putuskan untuk membeli jam tersebut.

Vostok Amphibian

Jam vostok amphibian saya yang pertama adalah ministry case 710 dengan dial scuba dude hitam. Saya membeli jam tersebut di ebay dari seller chistopolcity. Saat itu kalau di kurs ke rupiah harganya sekitar 700rb belum ongkir. Kebetulan di paypal ada dana jadi saya jadikan jam tangan saja. Seperti biasa Russian Post lama mengirim barang, jadinya jam saya baru terima 2 bulan kemudian. Setelah menerima paket dari rusia tersebut, saya merasa ada yang beda. Sekarang jam saya berada di dalam box plastic. Langsung saya buka di tempat dan saya foto itu jam barangkali ada yang salah dengan jam tersebut. Tentunya saya akan membuat review tentang jam ini di post. Memang benar kualitas jam ini lebih bagus daripada Komandirskie. Kualitas buildnya diatasnya, dengan harga 2 kali komandirskie memang mantab nih jam. Di saat saya menulis blog post ini saya masih memakai jam amphibian untuk keseharian saya.
Vostok Amphibia 710


 Dua jam tersebut mengawali perjalanan saya koleksi jam rusia. Setelah itu saya membeli beberapa jam vostok lagi. Terutama komandirskie jadul yang ternyata kualitasnya lebih bagus dari komandirskie jaman sekarang.

1 comment:

  1. Halonsalam kenal, untuk service jam2 Rusia yang rekomen dimana ya mas

    ReplyDelete